Type(ketik) pesan dengan keypad dan touch(sentuh) untuk membuka aplikasi, memainkan game dan memutar lagu, semua hanya dengan satu tangan. Ponsel terbaru Nokia penerus X3 yang dilengkapi dengan layar sentuh berukuran 2,4 inci dengan resolusi 240×320 piksel dan kedalaman warna hingga 262.000 warna ini merupakan ponsel yang masuk dalam kategori jajaran ponsel musik Nokia.
Tak hanya sampai disitu, X3 Touch juga telah dilengkapi dengan kemampuan untuk terhubungan ke jaringan HSDPA kategori 9 dengan kecepatan maksimal hingga 10,2 Mbps (belum ada dukungan jaringan di Indonesia). Tersedia slot kartu memori microSD yang dapat ditukar selagi dipakai, yang dapat diupgrade hingga 16 GB. Untuk memori internal, ponsel ini memiliki kapasitas yang terbilang kecil yakni hanya sebesar 50MB.
Ponsel cantik yang akan hadir pada kuartal ke3 tahun ini dijual pada kisaran harga 125 EURO atau sekitar 1,4 juta.
Thanks for reading: Nokia X3 Touch – Akses semuanya hanya dengan satu tangan