Maen Game Bikin Badan Fit dan Anti Gemuk

|

Anak kecil yang gendut dan chubby pada satu sisi terlihat lucu dan menggemaskan. Namun, bila berlebihan dan menjadi obesitas, justru berbahaya bagi kesehatannya.

Ada beberapa cara untuk menjaga keseimbangan berat badan anak kecil. Salah satunya adalah dengan mengajaknya berolahraga. Bila sulit, barangkali game ini bisa membantu.

Baru-baru ini Nintendo merilis permainan baru dalam kelompok Wii Fit, yaitu Active Life: Outdoor Challenge. Wii Fit adalah video game yang menggabungkan game dengan kegiatan yang bisa membuat pemainnya berkeringat.

Nah, dalam Active Life: Outdoor Challenge, permainan digelar di atas sebuah matras bernama Active Life Mat Controller. Matras yang mirip dengan dance-pad pada game Dance Dance Revolution.

Matras berwarna ini terhubung secara nirkabel ke konsol Wii. Pemain bisa melompat seperti sedang bermain di atas trampolin, meluncur di pipa yang licin, melompati gawang, berlari di permukaan batu, skating, dan sebagainya.

Matras ini menjadi jawaban bagi Papan Keseimbangan (Wii Balance Board) pada Wii Fit yang tak boleh dipakai untuk meloncat-loncat atau berlari. Adapun pengoperasian game tetap melalui remote Wii.

Active Life: Outdoor Challenge terdiri atas 16 permainan aktif. Tak sekadar dimainkan, anak-anak juga bisa mengeksplorasi permainan. Misalnya, dengan melompat di matras, pemain bisa membuat avatarnya melakukan beberapa trik saat melompat-lompat di atas trampolin.

Game ini bisa dimainkan secara tunggal atau bersama teman yang lain. Dengan permainan satu lawan satu, pemain bisa berkompetisi. Mereka berdiri bersisian di atas matras dan layar akan terbagi dua.

Game ini diharapkan bisa mendulang kesuksesan seperti sebelumnya. Penjualan Wii Fit adalah terbaik ketiga bagi Nintendo dengan angka 14 juta copy sampai Desember 2008, setahun setelah peluncurannya pertama kali di Jepang.

Wii Fit dimainkan di atas papan keseimbangan yang berisi sensor tekanan yang bila kita injak akan mengukur pusat keseimbangan serta indeks massa tubuh penggunanya. Nah, remote Wii menjadi pengganti alat olahraga yang dipakai saat memainkan sebuah game. Misalnya, dalam permainan tenis, remote itu akan menggantikan fungsi raket.

Wii Fit terdiri atas 48 jenis olahraga dan aktivitas. Antara lain sepak bola, tenis, berenang, bersepeda, menari, yoga, aerobik, latihan kekuatan, dan keseimbangan.

Ada pula kegiatan yang berhubungan dengan aktivitas sehari-hari seperti gitar, piano, peregangan otot, bersih-bersih rumah, berkebun, berjalan, dan melukis. Beberapa di antaranya terkunci, seperti beberapa posisi yoga, push-up, permainan keseimbangan, dan beberapa macam latihan. Kita bisa membuka dan memainkannya apabila memiliki kredit yang mencukupi di FitBank.

"Apa pun yang akan membantu anak-anak berkeringat dan bergerak adalah strategi yang baik," kata Lori Rose Benson, Kepala Kantor Pendidikan Kesehatan dan Kebugaran Departemen Pendidikan Amerika Serikat. "Sangat menarik karena bisa menurunkan berat badan tanpa disadari," ujar Emmanuel Goua, 13 tahun, seorang pelajar di New York. "Cara yang menyenangkan untuk berlatih."


Thanks for reading: Maen Game Bikin Badan Fit dan Anti Gemuk

BACA JUGA / Related Post :



Internet Blogs - BlogCatalog Blog Directory Blog Terbaik